Udimo

Selasa, 22 Juni 2010

Sony Versus Hacker

ps3, playstation3, game, udimo, blogSony Versus Hacker. Pertarungan sengit sepertinya sedang terjadi antara Sony dan Hacker. Sony yang baru-baru ini merilis firmware baru yang mampu menghilangkan fitur Linux di PlayStation 3. Firmware ini juga diharapkan dapat menghapus pembajakan pada PS3,baca juga artikelnya disini. tetapi Hotz,seorang hacker yang mampu menghack PS3 tidak tinggal diam begitu saja dan memutuskan untuk melawan kebijakan Sony tersebut.

Cara Hotz yang paling merisaukan Sony adalah ia melawan dengan merilis Custom Firmware (CW) untuk PS3. Selain itu Hotz juga sedang berpikir bagaimana solusi terbaik para pengguna PS3 dapat bermain secara online tanpa harus kehilangan OS Linux.

Hotz menegaskan bahwa masalah ini bukan mengenai pembajakan.
"Beberapa orang tampak berpikir CW akan mengaktifkan beberapa jenis pembajakan, Tidak akan! CW hanya akan menjadi versi Custom 3.21, tanpa kehilangan fitur other OS."
Lalu ia mengatakan lagi.
" Hacking bukan tentang mendapatkan apa yang anda inginkan dengan tidak membayar, tapi bagaimana memastikan anda mendapatkan apa yang menjadi hak anda."
Hal ini dapat benar-benar merisaukan Sony, tetapi saya mendukung keputusan Hotz karena jika tidak banyak pengguna PS3 yang kecewa dengan produk Sony. =D>
Digg Google Bookmarks reddit Mixx StumbleUpon Technorati Yahoo! Buzz DesignFloat Delicious BlinkList Furl

0 komentar: on "Sony Versus Hacker"

Posting Komentar

Silahkan tulis komentar anda mengenai artikel diatas, Terima Kasih!